Mengulas tentang khasiat tanaman

Kamis, 21 September 2017

16 Khasiat Putri Malu Dan Klasifikasinya

Terungkap!!! Khasiat Putri Malu

Gbr.putri malu//kebunmedia.com




      Salah satu jenis tumbuhan liar yang sering kita jumpai yaitu tanaman putri malu. Tanaman yang bila kita sentuh daunnya maka daun putri malu akan  menutup ini tumbuh subur di daerah dataran rendah dengan pencahayan yang cukup dan sebagian orang hanya menganggap tanaman putri malu hanya sebatas tanaman liar saja namun tak disangka tanaman ini memiliki khasiat yang baik un tuk kesehatan.

   Tanaman putri malu memiliki nama latin Mimosa Pudica anggota suku polong-polongan,mengenai keunikan dari tanaman ini bila disentuh,ditiup dan dipanaskan daunnya akan segera menutup karena hal ini disebabkan oleh terjadinya perubahan tekanan turgor pada tulang daun,rangsang tersebut juga bisa dirasakan daun lain yang tidak ikut tersentuh gerak ini disebut seismonasti yang walaupun dipengaruhi rangsang sentuhan(tigmonasti).

    Tanaman ini juga menguncup saat matahari terbenam dan merekah kembali setelah matahari terbit. Tanaman putri malu memiliki daun yang pucat sebagai perlindungan dan juga daun yang bisa menutup apabila ada sentuhan tujuannya melindungi dirinya dari herbivora karena hewan itu akan mengira putri malu adalah tumbuhan yangb sudah mati karena daunnya menutup dengan sendirinya.

Morfologi Tanaman Putri Malu

  1. Daun
Bentuknya berupa daun  yang majemuk menyirip ganda dua yang sempurna. Sedangkanjumlah anak daunnya pada setiap sirip tanaman putri malu sekitar 5-26 pasang daun pada putri malu ini berwarna hijau dan ungu pada tepi daunnya.

     2. Batang

Bentuk batang tanaman putri malu berbentuk bulat yang memiliki rambut dan duri yang menempel dengan rambut sikat yang arahnya miring kearah bawah atau kepermukaan tanah.

   3. Akar

Tanaman putri malu memiliki akar yang kuat tanaman putri malu apabila daunnya dicabuttidak akan bisa sampai keakarnya.

  4. Buah

Buah dari tanaman putri malu berbentuk polong pipih seperti garis dan ukurannya sangat kecil apabila dibandingkan dengan bentuk buah-buahan tumbuhan lainnya.

  5. Bunga

Bentuk bunga putri malu bulat seperti bola dan tidak bermahkota atau kelopak akan tetapi kelopak bunga putri malu bentuknya sangat kecil dan bergigi empat seperti berselaput putih.

Klasifikasi Tanaman putri Malu

klasifikasi dan khasiat putri malu
Gbr.Klasifikasi Putri Malu


Agar tidak salah dalam memahami khasiat dan manfaat putri malu berikut kami berikan penjelasan mengenai khasiat tanaman tersebut.

Khasiat

1. Mengatasi Batuk

Khasiat daun putri malu bisa untuk mengatasi batuk. Kandungan senyawa dalam daun ini bisa menjadi obat alami yang tidak mengandung efek samping untuk meredakan batuk.

2. Menurunkan Demam

Khasiat daun putri malu untuk menurunkan demam yaitu dapat menurunkan panas yang diakibatkan oleh demam. Daun  ini juga akan menjaga suhu tubuh sehingga panas bisa turun.

3. Anti Inflamasi

Daun putri malu sebagai anti inflamasi  dapat meredakan peradangan anti inflamasi merupakan sifat daun peka ini untuk mencegah timbulnya radang pada tubuh kita karena faktor tertentu.

4.Melancarkan Saluran Kemih

Daun putri malu ternyata juga bisa digunakan sebagai ramuan yang akan melancarkan saluran kemih jika kita meminum air rebusan daun ini saluran kemih akan menjadi lebih bersih dari serangan kuman dan bakteri.

5. Mengobati Rematik

Salah satu penyakit yang juga bisa diobati dengan daun putri malu adalah rematik. sakit yang dirasakan pada persendihan ini juga bisa diobati dengan ramuan daun putri malu.

6. Mengobati Hepatitis

Penyakit hepatitis juga bisa diobati dengan daun putri malu. Daun  ini memiliki banyak senyawa yang baik untuk mengatasi penyakit hepatitis.

7. Obat Insomnia/Susah Tidur

Penyakit insomnia atau susah tidur akan menjadi sesuatu yang sangat menyebalkan jika pada malam hari anda tidak bisa tidur selain itu akan membuat tubuh kita capek pada saat esoknya karena kurang istirahat, cobala ramuan daun putri malu untuk mengatasi masalah tersebut minumlah secara teratur sampai insomnia hilang.

8. Melancarkan Aliran Darah

Ada lagi khasiat daun putri malu  yang tidak bisa kita abaikan yaitu untuk melancarkan aliran darah. Daun putri malu  ini bisa mengedarkan darah ke seluruh tubuh sehingga tubuh kita akan sehat.

9. Mengencerkan Dahak


Khasiat daun putri malu dalam mengatasi batuk akan sangat membantu tenggorokan anda untuk mengencerkan batuk khususnya yang berdahak. Hasilnya dahak penyebab batuk anda akan lebih mudah dibuang.


10. Menangkal Bisa Ular


Dari laman Wildturmeric.net sebuah studi dilakukan untuk mengetahui khasiat putri malu sebagai penangkal racun. Studi mencari tahu tentang khasiat putri malu untuk menangkal bahaya racun ular kobra. Studi dilakukan  dengan cara membuat ekstrak dari akar putri malu. Hasil dari studi menunjukan bahwa kandungan didalam ekstrak putri malu sangat efektif dalam menghambat bisa ular.


11. Mencegah Disentri


Khasiat yang terkandung dalam tanaman putri malu sdalah satunya adalah mempunyai sifat antibakteri. Kandungan antibakteri ini memiliki peran penting dalam mencegah perkembangan bakterib Shigella dysentriae dimana itu bakteri yang memicu penyakit disentri dan ekstrak dari putri malu mampuh membunuh bakteri tersebut.


12. Menurunkan Resiko Diabetes


Dari laman Naturalnews.com bahwa mengkonsumsi ekstrak putri malu bermanfaat untuk mengurangi resiko diabetes. Sebuah penelitian telah menunjukan bahwa kandungan didalam tanaman putri malu memiliki kkasiat untuk menurunkan resiko diabetes dan menekan perkembangan diabetes sebesar 13%.


13. Meningkatkan Gairah Libido

Libido atau gairah seksual perlu ditingkatkan demi menjaga hubungan tetap harmonis dengan pasangan. Beberapa orang mengalami penurunan gairah karena faktor-faktor tertentu namun and bisa mengatasinya dengan mengkonsumsi akar putri malu sebagai obat herbal. penelitian  laboratorium telah membuktikan bahwa kandungan yang ada pada akar putri malu dapat meningkatkan birahi namun tidak diperbolehkan untuk  ibu hamil dan anak-anak karena bisa berakibat fatal atau keracunan.



14. Sebagai Obat Kolera 

Bakteri bernama Vibrio cholerae adalah penyebab umum penyakit kolera. kandungan akar putri malu terbukti ampuh atasi penyakit satu ini. Ini hanyalah saran alternative karena kolera sangat berbahaya jika dibiarkan ada baiknya anda berkonsultasi dengan dokter jika sakit berlanjut.

Manfaat dan Khasiat Tanaman Putri Malu lainnya
  • Melangsingkan tubuh
  • Mencegah keputihan
  • Menyehatkan pernapasan
  • Mengobati herpes
  • Menyehatkan paru-paru
Itulah beberapa hal tentang tanaman putri malu semoga artikel ini bisa menambah wawasan tentang tumbuhan liar yang ada disekitar kita yang sebenarnya mempunyai khasiat yang baik untuk kesehatan, dan semoga kita selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT.



Referensi: wikipedia.org dan khasiat.co.id


Share:
  • Disclaimer
  • TOS
  • About
  • Privacy Policy
  • Sitemap
  • Kontak
  • Copyright © PUKUL 23 BLOG | Powered by Blogger Distributed By Protemplateslab & Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com